Selamat Datang Di Blog Bambang Bayu Aldi

Minggu, 10 Maret 2013

Cara menggunakan Hjsplit

Kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara menggunakan hjsplit, jujur dulu saya agak pusing gimana cara menyakutan film-film yang bagi banyak part, ataupun game, tapi setelah bertemu hjsplit semua masalah hilang, terima kasih tongfang #ups

oke langsung saja, dari berbagai tulisan di internet menyebutkan bahwa pengertian HJSplit adalah merupakan sebuah program untuk memecah suatu file yang berukuran besar menjadi bagian-bagian kecil dalam waktu yang jauh lebih cepat dibandingkan melakukannya dengan Split Rar atau sebaliknya yaitu menggabungkan file kecil menjadi file besar.

Setelah mengetahui sedikit pengertian tentang HJSplit seperti penjelasan diatas, maka berikut secara lengkap saya akan menjelaskannya



Berikut adalah Cara Menggunakan HJSplit selengkapnya:

Cara melakukan Split (memisahkan file besar menjadi file-file kecil)

1. Buka Aplikasi HJSplit yang sudah terinstal di PC atau Laptop kamu.

2. Klik pada menu "Split"

3. Klik "Input File" untuk menemukan file yang hendak dipecah.

4. Bila hendak menentukan tempat folder pecahan file, maka silahkan klik "Output File", dan tentukan sendiri di foler mana file yang akan dipecah ditempatkan.

5. Pada bagian "Split file Size" tentukan ukuran file yang akan dipecah-pecah, misalnya 100 Kbytes.

6. Klik "Start" untuk memulai proses Split

7. Setelah proses Split selesai, maka silahkan tutup aplikasi HJSplit dan lihatlah file-file yang sudah berhasil dipecah melalui folder yang sudah ditentukan pada bagian nomor 4 diatas.

Cara melakukan Join (menggabungkan file yang dipecah-pecah menjadi sebuah file utuh)

1. Buka Aplikasi HJSplit yang sudah terinstal di PC atau Laptop Kamu.

2. Klik "Join"

3. Klik "Input File" untuk mencari file yang hendak ingin di gabungkan (Join) , usahakan file yang akan di gabungkan dalam folder yang sama contoh sharingsciene.mkv01 , sharingsciene.mkv02

4. Klik "Output" untuk menentukan folder penyimpanan file yang akan digabungkan nantinya.

5. Klik tombol "Start" untuk memulai proses Join

6. Setelah proses join selesai, maka silahkan tutup aplikasi HJSplit dan lihatlah hasil file yang sudah dijoin pada folder yang sudah ditentukan pada bagian nomor 4 diatas.

masalah download film, download game anda teratasi :)

semoga artikel ini dapat membantu anda

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

@bambaldii Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Bambang Bayu Aldi | Bloggerized by Bambang Bayu Aldi - | Affiliate Network Reviews